Streaming Siaran Langsung Liga Inggris (dan Liga lainnya)

Muhammad Rayhan
3 min readFeb 21, 2015

--

Ketika tulisan ini dibuat, Siaran Liga Inggris yang lengkap hanya disiarkan oleh beberapa TV berbayar, yaitu Nexmedia, Orange TV dan Transvision. Sebagai pecinta Liga Inggris, saya memang sempat berniat untuk untuk berlangganan salah satu TV berbayar tersebut, namun akhirnya saya urungkan karena di rumah sudah berlangganan Firstmedia (TV Kabel + Internet).

Akhirnya, saya coba saja maksimalkan koneksi Internet yang sudah saya subscribe (6 Mbps). Berikut rangkuman hasil ‘pencarian’ saya
1. Genflix
Saya dapat info mengenai Genflix ini dari salah seorang teman di kantor. Genflix ini sebenarnya merupakan sister company dari Orang TV yang fokus pada layanan streaming via Internet (OTT). Genflix bisa diakses via mobile apps maupun web. Pada awalnya, saya cukup puas dengan layanan Genflix, terutama karena untuk berlangganan bisa menggunakan pulsa (dijatah dari kantor =D). Paling keluhannya, delay yang cukup signifikan (30 detik — 5 menit). Namun dalam beberapa bulan terakhir, terlihat secara kapasitas sistem, Genflix tidak mumpuni. Hampir setiap waktu saya coba akses, selalu gagal melakukan streaming. Akhirnya saya menyerah dan memutuskan mencari jalan lain.

2. Pencarian URL live streaming di Twitter
Cara yang ke-dua ini gratis, tapi lumayan bisa membuat frustrasi. Anda cukup memanfaat fitur search di Twitter ketika pertandingan sedang live (contoh dibawah, keyword “bayern munich streaming”). Hasil search akan banyak memberikan URL streaming klub kesayangan Anda. Namun Anda harus teliti dan hati-hati, karena sebagian besar link yang diberikan adalah tidak valid. Inilah yang bisa membuat frustrasi, karena Anda harus coba satu persatu, dan ketika sudah dapat pun, belum tentu kualitas dan stabilitasnya oke.

3. Pencarian URL P2P streaming via rojadirecta.me
Layanan rojadirecta.me ini sebenarnya sudah lama tersedia (saya pertama kali mencoba di tahun 2007, gratis dari dulu sampai sekarang), namun entah kenapa saya melupakannya. Setelah 8 tahun, layanan ini masih tersedia dan tetap sangat bisa diandalkan. Kelebihan utama dari layanan rojadirecta ini (selain lengkap dan up-to-date-nya index pertandingan) adalah tersedianya informasi kategori streaming (direct web streaming vs P2P), lengkap dengan minimum bandwidth requirementnya.
Untuk experience streaming dengan kualitas tinggi dan minimum lag, saya menyarankan Anda memilih P2P streaming. Selama ini saya memakai Sopcast, dan tentunya Anda perlu install softwarenya terlebih dahulu. Berhubung koneksi Internet di rumah maksimum 6 Mbps, saya selalu mencari link streaming dengan bandwidth sekitar 1–2 Mbps, dan so far cukup puas dengan hasil streamingnya. Memang beberapa link di rojadirecta kadang offline / sudah tidak valid, namun Anda tetap bisa mencoba link lainnya karena biasanya alternatif link yang diberikan cukup banyak. Pastikan juga Anda sudah mulai mencoba connect streaming 15 menit sebelum pertandingan dimulai (menghindari quota penuh).

Kesimpulan:

Sampai saat ini, saya masih menggunakan layanan rojadirecta dan P2P streaming untuk menonton Liga Inggris. Memang langkah-langkahnya lebih ribet daripada berlangganan TV berbayar. Tapi minimal saya bisa mengurangi biaya bulanan (dengan tidak perlunya tambahan TV berbayar lagi), dan bisa memaksimalkan koneksi Internet yang sudah tersedia, terutama karena saya pribadi juga cukup puas dengan koneksi Internet yang diberikan oleh Firstmedia.

--

--

Muhammad Rayhan

Lead Solutions Architect in the largest Communication Service Provider in Indonesia. Strive to connect the business, IT engine and the executives to make impact